Kamis, 11 Agustus 2011

HANA KIMI


Sinopsis Hana Kimi Dorama : Hana Kimi Drama Jepang

by Panda on June 26, 2011

Hana Kimi – Malam ini aku tulis sinopsis Hana Kimi, sebuah drama Jepang yang ditayangkan setiap hari sabtu dan minggu di Indosiar, pada pukul 14.30 WIB. Hana Kimi Dorama, yah sebenarnya terlalu basi jika aku menulis sinopsis drama Jepang ini, hehe, wajar saja diluar dunia blogging, aku punya segudang kesibukan yang cukup padat, dan kebetulan malam ini baru bisa menulis sinopsis drama Jepang ini.
Di Jepang, serial ini juga dikenal dengan judul Hanazakari no Kimitachi e, sedangkan di Indonesia lebih dikenal dengan nama Hana Kimi, yang sebenarnya sebuah singkatan dari Hanazakari no Kimitachi e. Lucunya, ada juga para blogger ‘ngawur’ yang asal menulis dan mengatakan bahwa Hana Kimi adalah Korean drama atau drama korea, hehe, tapi gak banyak juga sih, hanya beberapa. Dan sebagai informasi saja buat kamu, serial ini berjumlah 12 Episode, dan menggunakan My Love by Kawashima Ai, Boom boom boom by Go Hiromi, Paradise Ginga by Hikaru Genji, Tomaranai Ha~Ha by Yazawa Eikichi, Girlfriend by Avril Lavigne, sebagai OST resmi mereka.
Cast Hana Kimi Dorama
Horikita Maki as Ashiya Mizuki, Oguri Shun as Sano Izumi, Ikuta Toma as Nakatsu Shuichi, Konno Mahiru as Hara Akiha, Kamikawa Takaya as Umeda Hokuto, Matsuda Seiko as Tsubaki, Ukaji Takashi as Sawatari, Kobayashi Susumu as Yoshioka, Okada Yoshinori as Ashiya Shizuki, Daito Shunsuke as Sano Shin, Shirota Yu as Kagurazaka Makoto, Moriguchi Yoko as Nanba Io, Harada Natsuki as Tanabe Kanako, Yamazaki Hajime as Ashiya Takumi, Tsutsui Mariko as Ashiya Eiko, Inagaki Goro as Kitahama Noburo, Sugimoto Tetta as Sano Takehik.
Sinopsis Hana Kimi
Drama Jepang ini dibuat berdasarkan komik terkenal. Hana Kimi merupakan komedi lucu yang penuh dengan keributan, masalah, percintaan, dan persahabatan di asrama anak laki-laki, yang terdapat penyamaran seorang gadis yang berpura-pura menjadi pria. Ashiya Mizuki, seorang gadis cantik yang dibesarkan di California, pulang kampung ke negara asalnya, negara nenek moyangnya, Jepang.  Ashiya Mizuki jatuh cinta dan sangat menyayangi Sano Izumi, seorang olah ragawan / atlet yang melakukan lompat tinggi di TV, dan sejak saat itulah Ashiya Mizuki mengidolakan atlet – Sano Izumi – itu.
Oleh karena luka yang diderita Sano Izumi, akhirnya dia – Sano Izumi – berhenti melakukan lompat tinggi, dan karena hal itulah Ashiya Mizuki memutuskan kembali ke Jepang, dengan tujuan untuk melihat Sano Izumi bisa melakukan lompat tinggi lagi. Untuk memuluskan tujuannya tersebut, Sano Izumi memberanikan diri masuk ke sekolah khusus pria, dan menyamar sebagai seorang cowok, dengan tujuan supaya bisa membantu atlet Jepang itu, dan sembari berharap bisa ‘mendekati’ Sano Izumi.
Kurang lebih itulah sinopsis yang bisa aku tulis, dan apabila aku tulis semua, hehe, ntar kamu malah gak jadi penonton setianya. Oh iya, sebelumnya aku juga menulis sinopsis You Are My Destiny, Naughty Kiss, dan profil SNSD terbaru, mungkin kalau kamu tertarik, kamu bisa membacanya, hehe, gratis kok. Dan ada informasi tambahan lagi, aku juga menulis profile dua tokoh utama Naughty Kiss, dan kamu bisa melihatnya pada artikel sebelumnya.
Oke kawan, semoga sinopsis singkat ini bisa memberikan sedikit hiburan yang informatif buat kamu, dan ikuti terus berita dan informasi terbaru dari Vortuno, yang selalu update setiap harinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar